Truk Muatan Kayu Mundur di Tanjakan Kaliurang Dlingo, Satu Mobil Tertabrak


Bantul( Wartahadayani.com )_Kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah truk bermuatan kayu bakar dan mobil Nissan Grand Livina terjadi di Tanjakan Kaliurang Dlingo 2, Kalurahan Dlingo, Kapanewon Dlingo, Kabupaten Bantul, Kamis (8/1/2025) siang.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Truk yang membawa muatan kayu bakar dilaporkan tidak kuat menanjak, sehingga kendaraan tersebut mundur dan menghantam mobil Nissan Grand Livina yang berada di belakangnya.

Kapolsek Dlingo, IPTU Yuwana, S.H., M.H., melalui laporan resminya menyampaikan bahwa Bhabinkamtibmas Kalurahan Dlingo, Aipda Bonar Eko, bersama personel Polsek Dlingo dan Tim FPRB Kalurahan Dlingo langsung melakukan evakuasi di lokasi kejadian.

“Akibat kejadian tersebut, sopir truk mengalami luka ringan dan segera dibawa ke Puskesmas Dlingo 1 untuk mendapatkan perawatan medis. Sementara pengemudi mobil Nissan Grand Livina tidak mengalami luka,” jelasnya.

Proses evakuasi melibatkan piket pawas, piket fungsi Polsek Dlingo, Bhabinkamtibmas, Banit Propam, Tim FPRB Kalurahan Dlingo, serta dibantu warga masyarakat setempat. Arus lalu lintas sempat terganggu namun dapat segera dikendalikan.

Selanjutnya, penanganan kasus kecelakaan tersebut diambil alih oleh Unit Laka Lantas Polres Bantul di bawah pimpinan Iptu Yuril untuk proses lebih lanjut.


Kapolsek Dlingo menambahkan bahwa selama kegiatan evakuasi berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Dokumentasi kegiatan juga telah dilampirkan sebagai bahan laporan.

Posting Komentar

0 Komentar