Memadukan Wisata Alam Dan Budaya Obyek Wisata Bukit Roso Wulan Gelar Gladen Jemparingan Dengan Paguyuban Patri Jiwo

PANGGANG ( Wartahandayani.com)_ Memadukan wisata alam dengan wisata Budaya ,lokasi wisata Bukit Roso Wulan ( BRW) yang berada di wilayah Padukuhan Turunan,Kalurahan Girisuko,Kapanewon Panggang gelar acara Gladen Jemparingan bersama  Paguyuban Patri Jiwo   Minggu siang 12/12/2021

Acara yang di hadiri sesepuh Keraton RM Kukuh Hertriasning atau akrab disapa Ndoro Aning diikuti oleh puluhan peserta baik dewasa ,remaja dan anak-anak tersebut bertujuan kedepanya wisata Bukit Roso Wulan bisa memberikan nuansa wisata budaya dengan adanya Jemparingan

"Gladen ini bertujuan bisa menarik banyak wisatawan yang berkunjung ke Bukit Roso Wulan disamping bisa menikmati wisata alamnya yang indah sekaligus bisa melestarikan budaya dengan adanya olah raga Jemparingan ini" Ucap Ndoro Aning

Selain itu Ndoro Aning juga mengatakan bahwa Bukit Roso Wulan dengan ditambahnya wahana sport Wisata Jemparingan didukung oleh lokasi yang cukup standar untuk kedepanya menampung puluhan peserta jemparingan 

"Kapasitas lokasi di BRW saya rasa sudah standar ,jadi saya anggap sudah siap untuk di bukanya wisata jemparingan ini" Tambahnya

Bukit Roso Wulan sendiri menyediakan lokasi untuk pertemuan yakni aula yang luas disamping itu juga tersedia sport - sport berswa foto untuk para instagramer yang hobi berswa foto
"Terimakasih untuk pengelola wisata BRW dan Paguyuban Patri Jiwi atas terselenggaranya acara kegiatan jemparingan ini ,harapan kedepan untuk Bukit Roso Wulan khususnya bisa semakin berkembang dengan wisata alamnya sekaligus bisa melestarikan wisata budayanya dengan adanya jemparingan" Tutupnya

Haris

Posting Komentar

0 Komentar