Data ODP,PDP Dan Positif Covid 19 DIY

Yogyakarta(Wartahandayani.com,–Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) merelease kasus terbaru virus Corona atau Covid-19 melalui website resmi corona.jogjaprov.go id pada Jumat (10/04/2020) sekitar pukul 16.00 WIB. Dari data laporan Dinas Kesehatan DIY yang dielease terbaru tersebut, sejumlah 10 orang yang positif Covid-19 dinyatakan sembuh dan 6 orang meninggal dunia.

Jumlah total positif virus corrona atau Covid-19 sejumlah 40 orang, selain yang meninggal dunia dan dinyatakan sembuh, masih terdapat 24 orang positif masih dalam perawatan di Rumas Sakit rujukan Covid-19. Dari hasil tes laboratorium sejumlah orang yang dinyatakan meninggal dunia namun negatif terdapat 138, dan sejumlah 266 orang masih dalam proses.

Sementara dari jumlah kasus (PDP) Pasien Dalam Pengawasan  terdapat total  444  dan Orang Dalam Pemantauan (ODP) total 3.266. Dari total data PDP sejumlah 136 orang dirawat  di Rumah Sakit, 284 orang rawat jalan atau selesai pengawasan dan 24 orang meninggal dunia.

Dari penambahan data terbaru terdapat  3 pasien sembuh dengan 2 kali hasil uji laboratorium dinyatakan negatif. 3 pasien tersebut seluruhnya berjenis kelamin laki – laki dari warga Kabupaten Sleman. Selain itu terdapat penambahan 1 pasien PDP yang meninggal dunia dan hasil uji laboratorium belum diketahui, yakni 1 orang Laki-laki berumur 70 tahun warga Kabupaten Sleman.

 Pemda DIY selalu mengajak warga masyarakat untuk senantiasa menjaga kebersihan sesuai dengan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Selain itu warga masyarakat dihimbau agar tetap berada di dalam rumah dan jika terpaksa harus keluar rumah harap menggunakan masker dan selalu menjaga jarak aman

(Red)

Posting Komentar

0 Komentar