Sholat Jum'at; Safari Sholat Jum'at dan Jum'at Curhat Polsek Gedangsari



Gedangsari ( wartahandayani.com )_Polsek Gedangsari mengadakan giat safari Sholat Jum'at dan Jum'at Curhat di Masjid Istiqomah Padukuhan Jetis RT 001/005 Kalurahan Hargomulyo Kapanewon Gedangsari, Gunungkidul, jum'at (05/05/2023).pukul 11.30 wib.

Kapolsek Gedangsari AKP Suryanto,S.Pd menyampaikan dalam giat safari Sholat Jum'at dan Jum'at Curhat ini di hadiri Jamaah -+ 70 orang,di tambah lagi  Personil Polsek Gedangsari namun sebelumnya warga bekerjasama dengan personil Polsek Gedangsari membersihkan tempat ibadah dahulu, di lanjutkan memberikan himbauan Kepada masyarakat Gedangsari terkait pemilu yang sudah dekat,

"Kami menghimbau kepada masyarakat karena di tahun 2024 sudah pemilu harapan masyarakat bisa ikut serta menjaga keamanan dan ketertiban," jelasnya Kapolsek.

Kapolsek Gedangsari juga menyampaikan isi dari ceramahnya H. aris Purwanto bahwa mengajak diri kita sendiri dan jamaah untuk meningkatkan iman dan taqwa karena bulan syawal merupakan kembalinya orang beriman menjadi  fitroh/suci, semoga keimanan kita selalu meningkat.
Setelah Jum'at Curhat selesai kemudian Kapolsek Gedangsari memberikan cendera mata dan foto bersama takmir dan jamaah.



Bowo/red

Posting Komentar

0 Komentar