Gelar Pameran Tunggal ,Perupa Difabel Asal Bejiharjo Banjir Pujian


Wonosari(Wartahandayani.com) Bertempat di Loby Polres Gunungkidul telah dilaksanakan Penutupan Pameran Tunggal Difable Dalam Rangka hari jadi Polwan ke 74 dan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke 70,Kamis(25/08/2022)

Hadir dalam kegiatan itu Kapolres Gunungkidul diwakilkan WakaPolres Gunungkidul KOMPOL B. Widya Mustikaningrum, S.Sos., PJU Polres Gunungkidul, Ketua DPRD Gunungkidul Endah Subekti Kunariningsih SE, Ketua Pengadilan Negeri Wonosari Yohanes Fransiskus Tri Joko Gantar Pamungkas S.H M.H, Perwakilan Kejaksaan Negeri Wonosari, Perwakilan Forum Komunikasi Ditable Kab. Gunungkidul, Pelaku Seni Kab. Gunungkidul.

Sambutan Wakapolres Gunungkidul  KOMPOL B. Widya Mustikaningrum, S.Sos.dalam sambutannya menyampaikan pada siang ini pukul 13.30 Wib saya menyampaikan permohonan maaf dari Bapak Kapolres yang  karena pada saat ini tidak bisa hadir dalam kegiatan penutupan,kami mengucapkan terimakasih atas terlaksananya kegiatan ini, 

"walaupun kegiatan dilaksanakan secara mendadak, tapi alhamdulillah kita dapat apresiasi dari banyak pihak atas terlaksananya kegiatan sehingga pameran ini berjalan dengan lancar,"tegasnya WakaPolres 

Di tambahkan atas berkat kerja keras semua anggota kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar tentunya, dan insyaallah kegiatan ini dapat meningkatkan citra kami Polri di masyarakat dan semoga kedepan polres yang lain dapat melaksanakan kegiatan seperti ini, yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat,
"Saya bersama bapak kapolres juga memohon maaf jika kami belum maksimal dalam membantu pelaksanaan, dan yang terakhir semoga kita selalu di beri kesehatan agar dapat terus berkarya dan bermanfaat bagi orang lain, dan kedepanya Dinas Kebudayaan Gunungkidul bisa memberikan ruang untuk pelaku seni di Gunungkidul gar jauh lebih baik, "ungkapnya Kompol B. Widya Mustikaningrum

Setelah memberi sambutan Wakapolres Gunungkidul  KOMPOL B. Widya Mustikaningrum, S.Sos. dilanjutkan dengan pemberian Cenderamata,hingga kegiatan selesai berjalan aman dan lancar. 

Red (bw)

Posting Komentar

0 Komentar