Pengendara Sepeda Terpental Dan Masuk Jurang Lantaran Tidak Bisa Mengendalikan Laju Sepeda Diturunan Tajam

GEDANGSARI ( Wartahandayani.com)_ Tidak bisa mengendalikan laju sepeda diturunan yang tajam Heru Nugroho warga Kali Sogi ,Banyuripan ,Bayat Klaten terpental setelah menabrak pembatas jalan dan masuk ke jurang sedalam tujuh meter. minggu 14/11/2021

Kronologi sebelum kejadian sekitar pukul 07:15 wib tepatnya di jalan Gedangsari - Wedi ditikungan Klampok ,Watugajah korban mengendarai sepeda ontel menuju Wedi sesampainya dilokasi kejadian ,korban tidak bisa mengendalikan laju sepeda diturunan tajam sehingga korban terpental jatuh


Kapolsek Gedangsari Iptu Pudjijono membenarkan adanya kabar tersebut yang terjadi diwilayahnya ,dan pihaknya mengatakan korban sudah dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut

"Saat ini korban berada di RSUD Soeradji Tirto Negoro Klaten untuk mendapatkan perawatan intensif ,korban tidak bisa digerakan badanya ,korban luka dibagian punggung dan kaki bagian kiri " Ucapnya

Pihaknya menambahkan himbauan bagai para pengguna jalan untuk tetap berhati-hati jika melintas di jalur tersebut ,perlu diketahui lokasi jalan di Gedangsari banyak terdapat tikungan serta turunan tajam 

Haris

Posting Komentar

0 Komentar