"UGD" Idola Segala Kalangan

PONJONG,(WH) - Mie ayam dan Bakso merupakan pilihan kuliner yang banyak digandrungi banyak kalangan baik dari anak anak maupun orang dewasa. Terletak di Padukuhan Sendang 1, Desa Sawahan, Kecamatan Ponjong terdapat warung Mie ayam dan Bakso "UGD".

Hariyanto (39) bapak dua anak ini menceritakan bahwa sudah menekuni Mie Ayam dan Bakso "UGD" usahanya sejak 5 tahun lalu dengan semua lika likunya.

Nama yang sedikit "Nyleneh" yaitu Mie Ayam dan Bakso "UGD" adalah idenya yang merupakan singkatan dari "Usaha Golek Duwet" atau dalam bahasa Indonesia adalah Usaha Mencari Uang , nama yang nyleneh akan tetapi merupakan gambaran seorang ayah mencari rizeki untuk keluarganya.



Untuk menu yang ditawarkan yaitu Mie Ayam Biasa Rp.6.000,- , Mie Ayam Bakso Kecil Rp.8.000,- ,  Bakso Biasa Rp.7.000,- sedangkan untuk minuman segarnha dihargai Rp.2.000,- dengan dibandrol dengan harga segini banyak yang penasaran dengan rasanya yang "Nagih" baik dari kalangan anak sekolah sampai dewasa  karena memang lokasinya berada di depan SMP N 3 Ponjong.

Warung Mie Ayam Dan Bakso "UGD" buka dari Jam 08.00 s.d 22.00 malam , lokasi yang setrategis membuat warung mie "UGD" cukup laris berada pas didepan SMP N 3 Ponjong dan dititik tengah Desa Sawahan, tua muda serta berbagai profesi meluangkan waktu untuk menyantap kelezatannya.(Hari)

Posting Komentar

0 Komentar