Rongkop ( Wartahandayani.com )_ Dalam rangka akreditasi kalurahan rintisan budaya, Kalurahan Bohol, Kapanewon rongkop termasuk 40 kalurahan di Gunungkidul yang ikut menggelar potensi rintisan kalurahan budaya,jum'at (15/09/2023).
Gelar potensi adalah pentas budaya dan pameran produk UMKM yang ada di Kalurahan-kalurahan dengan tujuan mengukur tingkat kemajuan kelurahan rintisan budaya melalui ekspresi yang kreatif dan inovatif. Program ini di gelar oleh Dinas Kebudayaan (Disbud) yang sudah di mulai dari hari Kamis (14/09/2023) hingga Sabtu (23/09/2023) bertujuan mampu membangkitkan ekonomi masyarakat yang di laksanakan di masing - masing Kalurahan.
Margana Lurah Bohol saat di temui awak media menyampaikan dalam gelar potensi rintisan budaya di Kalurahan Bohol ini mengusung tema "Bohol Wigati Nyawiji Budayaku Lestari" dengan di ikuti 8 Padukuhan. Masing-masing Padukuhan akan menampilkan pagelaran juga memamerkan produk UMKMnya,
"Yang menjadi produk UMKM dari Padukuhan Belang adalah Batik Kromojati yang di angkat dari tradisi hukum adat Kalurahan Bohol, kami berharap kepada masyarakat untuk selalu menjaga, melestarikan tradisi dan budaya," jelas Lurah Margana.
Sementara itu Kabid Adat Tradisi Lembaga Budaya dan Seni (Atlas) Dra.Dwi Prihdiani menyampaikan apresiasi sekali dan mendukung pelaksanaan gelar potensi di Kalurahan Bohol, bahwa gelar potensi Kalurahan rintisan budaya ini adalah salah satu bukti masyarakat masih begitu peduli dengan kebudayaan dan sekaligus bisa meningkatkan perekonomian masyarakat,
"gelar potensi ini dalam rangka akreditasi kalurahan rintisan budaya. Sehingga nantinya bisa menjadi indikator meningkatkan status kalurahan dari rintisan menjadi kalurahan budaya,” kata Dwi prihdiani.
Kelik istanto Ketua panitia Kalurahan Bohol juga menambahkan selain produk UMKM di sini juga ada petilasan petilasan yang di jaga kelestariannya sampai saat ini, kami juga menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Kalurahan Bohol atas kerjasamanya mudah-mudahan Kalurahan Bohol dari rintisan menjadi Kalurahan Budaya.
Bowo/red
0 Komentar