Adu Banteng" Satu Orang Meninggal Dunia Dalam Kecelakaan di jl Gedangsari – Wedi



Gedangsari (Wartahandayani.com)_Tiga SPM terlibat kecelakaan Spm Honda Vario No.Pol  AB-5947-SX, Spm Yamaha Mio No.Pol : B-5947-FZF dengan Spm Yamaha Jupiter tanpa Plat Nomo sekira pukul 20.30 Wib di jl Gedangsari – Wedi Jatibungkus  mengakibatkan korban meninggal dunia,sabtu(18/02/2023)

Kapolsek Gedangsari AKP Suryanto s.pd, Menjelaskan pada saat kejadian Spm Yamaha Jupiter melaju dari arah Utara (Watugajah) ke selatan (Hargomulyo) dengan kecepatan tinggi, saat bersamaan melaju Spm 2 (Yamaha Mio) melaju dari arah timur hendak berbelok ke utara, dan disitulah kecelakaan terjadi antara Spm 1 (Yamaha Jupiter) vs Spm 2 (Yamaha Mio),

"Setelah benturan terjadi antar keduanya, Spm 1 oleng kekiri dan mengenai Spm 3 (Honda Vario) yang dari arah selatan (Hargomulyo),"jelasnya Kapolsek Gedangsari. 

Akibat dari kejadian itu pengendara Spm Yamaha Jupiter Dafa Setia Budi, Jetis Rt.01/Rw. 05 Hargomulyo Gedangsari, luka Berat dan dirujuk ke RSUP Dr Sardjito Yogyakarta, pengendara Spm Yamaha Mio Dimas Wijanarko (20)Tegalsari,Pacing Wedi Klaten Jawa Tengah,Meninggal Dunia di bawa ke RSUD Wonosari, 

"kalau untuk pengendara spm Honda Vario dikendarai oleh Sarwanto (23) hanya mengalami nyeri punggung dan kaki sebelah kiri kemudian laka lantas itu di tangani Unit Laka Polres Gunungkidul,"ungkapnya

Kami menghimbau di Jln wilayah gedangsari ektrim Untuk pengendara berhati-hati cek kondisi Spm, taati aturan lalulintas terutama pemakaian helm, apalagi cuaca hujan jalan licin karena lumpur tanah dan lubang yang tertutup air.

BW

Posting Komentar

0 Komentar