Lurah Tancep Menggeluh Dengan Tidak Adanya Rambu-rambu Jalan Di Jalur Bundelan


 NGAWEN (Wartahandayani.com)__Lurah Sunardi menggeluh dengan seringnya terjadi kecelakaan diwilayahnya khususnya diruas jalur Bundelan Kalurahan Tancep,Kapanewon Ngawen.Belum lama ini kecelakaan terjadi sampai menelan korban jiwa.senin 26/10/2020

Ruas jalan Bundelan yang menghubungkan wilayah Kabupaten Gunungkidul dan Kabupaten Klaten terkenal dengan jalur tengkoraknya yang sering terjadi kecelakaan,alih-alih terjadinya kecelakaan yang disebabkan trobel pada kendaraan ditambah jalur yang tidak terdapat rambu-rambu dan juga lampu penerangan jalan membuat banyak warga merasa prihatin

Lurah Tancep Sunardi yang ikut menggeluhkan dengan tidak adanya fasilitas jalan tersebut membuatnya jadi angkat bicara ke publik salah satunya kepada awak media

"Siapa yang tidak tau dengan jalur tengkorak dengan terkenal seringnya terjadi kecelakaan,disisi lain memang jalur yang exstrim disisi lain dengan tidak adanya baik rambu-rambu jalan dan lampu penerangan jalan dijadikanya salah satu pemicu sering terjadinya kecelakaan"ucap Sunardi

Jalur bundelan salah satu jalur alternatif yang menghubungkan kedua kabupaten tersebut seharusnya menjadi perhatian khusus dari dinas tetkait dari segi fasilitas jalan

"Saya meminta kepada Dinas Perhubungan ada rambu-rambu yang memberitahukan para pengguna jalan bahwa lokasi tersebut termasuk jalur rawan dan setidaknya dilalui kendaraan yang bermuatan besar,dengan begitu semua kendaraan yang tonase muatannya besar tidak lewat jalur tersebut"bebernya

Ia juga menambahkan bahwa tidak kurang beberapa kali terjadi kecelakaan di jalur bundelan tersebut yang memakan korban denga tidak menguasainya medan jalan contoh kejadian dua minggu yang lalu kebdaraan jenis bok menelan korban jiwa 1 yang disebabkan rem blong.

"Sukur-sukur jalur menuju atau dari kedua kabupaten tersebut dihapus dari Google Map ,pasalnya kita bisa lihat jalur yang diarahkan Google Map dari klaten pasti melalui jalur bundelan yang mungkin bagi para pengendara jalurnya mudah dilalui"imbuhnya

Posting Komentar

0 Komentar