Puluhan Juta Digelontorkan Agar Warga Kedungpoh Tidak Kesulitan Air Bersih Lagi

NGLIPAR (Wartahandayani.com)_Kekeringan yang melanda dibeberapa wilayah yang tidak terjangkau PDAM membuat banyak warga kesulitan untuk mendapatkan air bersih.Seperti yang dirasakan warga Wilayah Kalikucir, Padukuhan Kedungpoh Tengah,Kalurahan Kedungpoh,Kapanewon Nglipar.Kamis 17/09/2020

https://www.wartahandayani.com/2020/09/sesosok-mayat-tanpa-identitas-ditemukan.html

Mendapati adanya warga yang disetiap tahunnya merasa kesulitan sumber mata air bersih membuat salah satu organisasi BaitulMal FKAM  membuat sumur gali dan sekaligus pipanisasi dari lokasi sumber menuju rumah ke rumah

Melihat kondisi kekeringan seperti ini salah satu sumber mata air yang biasanya dipergunakan warga setempat sudah tidak mampu untuk memenuhi kebutuhan air bersih disetiap harinya,masuk wilayah Kalikucir terdapat 22 kepala keluarga tercatat 110 jiwa saat ini sulit untuk mendapatkan air bersih yang cukup untuk kebutuhan sehari-harinya dan terpaksa semua harus serba irit,mulai dari kebutuhan mandi,mencuci dan lain sebagainya

Dengan kegigihan warga dibantu oleh FKAM serta relawan saat ini warga Kalikucir bisa memiliki sumber mata air yang diimpikannya,bahkan tanpa harus mengambil kelokasi sumur lantaran sudah difasilitasi pipa serta tampungan yang nantinya akan dialirkan dari sumbet mata air sampai rumah ke rumah

Suyono,S.Pd.l selaku koordinator lapangan yang saat ini selalu mendampingi warga masyarakat bergotong royong membuat sumur dan pemasangan pipa menjelaskan tentang bantuan yang diberikan untuk warga kalikucir

  • "Adanya pengajuan permintaan bantuan air bersih kami merespon dan langsung bertindak,setelah kami melalui surfe lokasi tersebut kami berinisiatif untuk membuat sumur gali yang nantinya diperuntukan bagi warga masyarakat sekitar,tidak hanya itu saja yang kami lakukan tetapi kami memfasilitasi tampungan serta pipa untuk mengaliri dari lokasi sumur sampai rumah ke rumah.Dan insyaallh kalau tidak ada halangan pada tanggal 27 September 2020 mendatang akan kami resmikan dan dibuka untuk umum" terang Suyono

Dilokasi yang berbeda kami menemui Kepala Lurah Kedungpoh Dwi Yono untuk klarifikasi tentang bantuan tersebut

  • "Memang benar dengan adanya bantuan pembuatan sumur gali serta pipanisasi yang diperuntukan warga saya diwilayah kalikucir tepatnya Padukuhan Kedungpoh Tengah,kami dari pemerintah kalurahan Kedungpoh hanya bisa mengucapkan banyak terimakasih atas bantuannya untuk warga saya semoga bermanfaat serta ditahun yang akan datang warga kami khususnya di padukuhan Kedungpoh Tengah tidak akan kesulitan air lagi bahkan harapan kami seluruh warga masyarakat dimanapun tahun depan tidak akan merasa kekurangan air bersih lagi" ucap Dwi Yono

Menghabiskan dana puluhan juta warga masyarakat kalikucir akan memiliki sumber mata air yang cukup untuk kebutuhan sehari-harinya.

Haris

Untuk berlangganan berita hub Telp/Wa :081336432313

Posting Komentar

0 Komentar