Laka Laut Dipantai Grigak "Supardiyono" Sudah Ditemukan Oleh Nelayan


PANGGANG (Wartahandayani.com)_Sempat diberitakan terjatuhnya nelayan darat pencari udang lobster Minggu (23/02/2020) di Pantai Grigak.Senin pagi (24/02/2020) korban Supardiyono telah ditemukan oleh nelayan tidak jauh dari lokasi kejadian

Informasi sebelumnya dari saksi Sunyoto (teman korban) sekitar pukul 03:00 wib korban hendak menarik jaring krendet,setelah saksi hendak menghampiri korban didapati korban sudah tidak ada dilokasi tempat dimana memasang jaring,sontak bikin kaget dan dugaan yang dilaporkan saksi korban terpeleset jatuh ke laut

Informasi yang berhasil kami himpun dari Babinsa Girikarto Rohmad Suyudi yang ikut proses pencarian korban mengatakan bahwa pukul 09:30 wib korban ditemukan mengapung didekat lokasi kejadian oleh seorang nelayan

Setelah melihat korban nelayan tersebut langsung melapor ke Tim SAR yang pada saat itu sedang mencari korban,dengan sigap petugas SAR langsung mengevkuasi korban,dua kapal sar baron dan kapal Basarnas merapat ke lokasi kejadian"kata Rohmad Suyudi



Lalu jenazah korban di bawa diangkat dan didaratkan dipantai baron,lalu jenazah dimandikan dipos SAR Baron yang selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga yang selanjutnya dilakukan pemakaman "ujarnya

Sekertaris SAR Korwil Wilayah ll Baron membenarkan berita dengan sudah ditemukannya korban atasnama Supardiyono yang kemarin diberitakan terpeleset jatuh saat hendak menarik jaring krendet di Pantai Grigak

" saat ini sudah jenazah korban sudah kami serahkan kepada pihak keluarga yang sebelumnya di mandikan di Pos SAR Baron "pungkasny

Neli






Posting Komentar

0 Komentar