Gelar Potensi dan Pentas Seni Sawahan dalam rangka Perpisahan KKN UNY


PONJONG, (WH) - Bertempat di Lapangan Desa Sawahan , Ponjong digelar Gelar Potensi dan Pentas Seni Sawahan dalam rangka Perpisahan KKN UNY dengan total  sebanyak 55 orang terbagi 5 kelompok dan di bagi 5 dusun dalam satu Desa. Dalam Gelaran ini banyak tampil potensi potensi masing-masing Dusun.

Wahyu Agung Adi Setiawan Ketua Panitia menjelaskan bahwa Desa Sawahan memiliki potensi alam yg unik karena terletak pada 2 morfologi wilayah yg berbeda. Hal tersebut memberikan kesan alam yg indah karena sebagian besar wilayahnya memiliki perbukitan dengan pemandangan sebagai nilai plusnya.
Alam yg indah juga didukung budaya warganya yg masih melekat pada tradisi lokal terutama ialah gotong royong dan keramahtamahan terhadap orang luar. Kami sebagai peserta KKN di Desa Sawahan ini merasa sangat beruntung mendapatkan kesempatan dan pengalaman yg demikian Masyarakat di desa sawahan antusiasnya sangat tinggi ketika di berikan hal baru terkait program kerja kami, sehingga membuat kami menjadi semangat dan berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat sawahan.

"Semoga warga Desa Sawahan, baik warga, lembaga dan seluruh struktur masayarakatnya dapat bekerja sama, bersinergi untuk membangun desa teruntuk meningkatkan kesejahteraan warganya dengan mengelola potensi alam yang ada, terutama untuk potensi pariwisata." imbuh Wahyu.

"Selain itu apabila telah dapat mengembangkan potensi wisata nantinya dapat mengelola alamnya dengan bijak. Agar senantiasa terjaga keseimbangan antara alam dan manusia. Selain itu semoga produk-produk maupun materi yang telah di berikan oleh mahasiswa KKN kepada masyarakat sawahan dapat memberikan kemanfaatan dan dapat menjadi sumber pendapatan baru untuk masyarakat." tutup Wahyu kepada Warta Handayani.

Suprapto Kepala Desa Sawahan sangat mengapresiasi KKN UNY 2019 yang sangat konsisten dalam arti sistem komonikasi dengan Pemerintah Desa dan juga kepada masyarakat.

"Menurut saya sangat luar biasa dan harapan kami semoga setiap tahun jika di perbolehkan, meminta dijadikan tempat untuk KKN kembali, karena kami sangat terbantu ." ungkap Suprapto.(Hari)

Posting Komentar

0 Komentar