Tabrakan di jalan Wonosari - Nglipar Menyebabkan Pengendara Mengalami Patah Tulang


Wonosari (wartahandayani.com)_Kecelakaan Lalu-lintas Tabrakan antara Spm Suzuki RC 110 No. Pol. : AB-3592-ED dengan  Spm Honda Supra No. Pol. : AB-6684-GD terjadi di Jalan Wonosari – Nglipar Km. 5, tepatnya di Padukuhan  Karangtengah I, 002/001, Kalurahan Karangtengah, Kapanewon Wonosari,Gunungkidul,senin(15/05/2023).pukul 16.00 wib

Kapolsek Wonosari Kompol Edi Purnomo menjelaskan Sebelum kejadian Spm Suzuki RC 110 No. Pol. : AB-3592-ED yang dikendarai  PR (65) Alamat Padukuhan Ngrandu,  Kalurahan Katongan, Nglipar, berjalan dari arah Selatan/Wonosari menuju ke arah Utara/Nglipar sesampainya di tempat kejadian pada jalan yang menikung ke kanan Spm tersebut bermaksud mendahului Kbm yang tidak diketahui identitasnya, namun dari arah berlawanan datang  Spm Honda Supra No. Pol. : AB-6684-GD yang berjalan menuju ke arah Selatan/Wonosari,
"naas saat mendahui kendaraan lain Suzuki RC itu berjalan terlalu ke kanan dan kedua pengendara tidak mampu menguasai laju kendaraannya sehingga terjadi tabrakan,"jelasnya Kapolsek.

Akibat dari kejadian itu  pengendara dan pemboncengnya Spm Suzuki RC 110 mengalami luka- luka di rawat di RSUD Wonosari  sedangkan pengendara SPM Honda supra No. Pol. : AB-6684-GD atas nama BG(21) alamat Padukuhan Karangtengah, Kalurahan Karangtengah, Wonosari, setelah kejadian dirawat di RSUD Wonosari, kemudian dirujuk ke R.S. Kharima Utama, Jawa Tengah,

" korban (pengendara SPM Supra) sempat di bawa RSUD wonosari karena mengalami luka pada bagian telapak kaki kiri sobek, pelipis kanan sobek, kaki kanan lecet – lecet, bahu tangan kiri patah kemudian di rujuk ke RS Karisma Utama,Jawa Tengah," tutupnya.



Bowo/red

Posting Komentar

0 Komentar