Panggang ( Wartahandayani.com)_Kebakaran hebat melanda salah satu rumah milik Suwinarno, Rt 03/05 Dusun Blimbing, Kalurahan Girisekar Kapanewon Panggang, rumah limasan dari kayu jati beserta perabot itu ludes terbakar,selasa (23/05/2023) pukul 18.30 wib.
Kapolsek Panggang AKP Anang Prastawa Menjelaskan sekira pukul 18.30 WIB, Sdr. Ronal Putra Pemilik Rumah Mencium bau wangi kemudian bertanya kepada ibu Sumartinah, De, apa bakar obat nyamuk, ( Budhe apa sedang membakar obat nyamuk ) kemudian dijawab tidak le ( tidak nak ) kemudian mencari sumber bau namun tidak diketemukan hal yang dicari. Sunail saat pulang dari berinteraksi dengan warga sekira pukul 19.00 Wib, mendengar piring pecah kemudian bersama Ronal mencari sumber suara tersebut namun yang jumpai kobaran api sudah menjalar di atas plafon rumah,
"Mencium bau wangi di kira obat nyamuk, setelah di cari ternyata kobaran api sudah sampai di atas plafon," jelasnya Kapolsek Panggang.
melihat kejadian itu api yang sudah membesar dan tidak mungkin di padamkan sendirian Sunail berteriak minta bantuan warga masyarakat guna pemadaman api sambil melapor Kepada pemadam kebakaran,
"Sekira 30 menit dua unit mobil pemadam kebakaran datang dan akhirnya pukul 19.30 Wib api sudah berhasil dipadamkan, adapun yang ikut terbakar omah jawa limasan kayu jati, satu unit SPM Mega pro, Kulkas,TV, Lemari,Kasur tidak ada korban jiwa dalam kejadian," pungkasnya AKP Anang Prastawa.
Bowo/red
0 Komentar