Bang Gotho : Pahlawan Bensin Dimasa Pandemi


 PALIYAN (Wartahandayani.com)_Ide kreatif serta menginspirasi warga Padukuhan Cangkring,Kalurahan Karangasem ,Kapanewon Paliyan disetiap malam menyediakan bensin didepan bengkelnya (Bensin Darurat Bayar Seikhlasnya) tulisan yang tertera di dekat bensin.Kamis 15/10/2020

Adapun niatannya untuk membantu para pengendara sepeda motor yang kehabisan bensin masih selalu mengalami duka adakalnya,mulai dari botol hilang,bahkan tidak membayar

Tetapi niatan pria yang masih lajang tersebut  Jumingan alias Gotho tidak berhenti sampai disitu saja,memang dengan kata-kata "Pertamax Darurat Bayar Seikhlasnya" Gotho tidak semata-mata berharap dibayar jika ada yang kehabisan bensin dilokasi tersebut tidak punya uang ia sudah mengikhlaskannya

Jumingan alias Gotho saat kami temui mengatakan bahwa ia punya ide seperti itu karena terinspirasi pengalaman pribadi

"Dulu saya pernah kehabisan bensin ditengah-tengah perjalanan dan saya merasa terbantu dengan adanya bensin darurat tersebut maka saya punya niatan sama seperti disaat saya menjumpai dimana disaat kehabisan bensin di tengah malam memang sangat membantu untuk pengendara bermotor"jelas Gotho

Yang lebih membuat kami salut saat kami ngobrol dengannya panjang lebar ia mengatakan saat ini masih menggeluti kegiatannya yaitu mencari rongsok disela-sela waktu longgarnya

Pria yang sering akrab dipanggil Gotho menceritakan perjalanannya sebelum membuka usaha bengkel yang digelutinya saat ini bahwa jauh sebelum itu Gotho bekerja sebagai Penjahit dan pencari rongsokan ,sebelum membuka bengkel

"Saya buka bengkel dari 2015 dan saya terketuk untuk sedikit berbagi baru sekitar 1 tahun terahir tetapi saya masih sering juga mencari rongsok untuk tambahan biyaya hidup "jelas Gotho

Berkali-kali ia menjelaskan ide inspiratifnya bukan karena mencari nama atau unjuk kesombongan melainkan saya merasa perduli terhadap pengendara yang kehabisan bensin diwaktu malam hari apa lagi sudah tengah malam,maka ia pun tetap bertahan untuk selalu menyisakan bensin dengan botol kecil didepan bengkelnya jika sudah tutup,dengan harapan bermanfaat bagi yang membutuhkan.

Pria yang diketahui masih lajang tersebut ternyata anak Vespa ,yang suka touring kemana-mana

"semoga niat baik saya bisa diterima orang banyak.Dan saya berpesan jika ada yang membutuhkan bensin disaat melintas dijalur wilayah saya ,saya sediakan bensin darurat jika kehabisan .Jika mau bayar alhamduilah dan jika tidak punya uang juga gak papa ambil saja bensinnya tetapi tolong botolnya ditinggal jangan dibawa"pungkasnya

Titik

Posting Komentar

0 Komentar