Pengabdian Untuk Negeri Forum Kader Bela Negara "FKBN" Giat TMMD Pembangunan Jembatan Dan Jalan Tembus Dua Kelurahan




WONOSARI (Wartahandayani.com)_Dalam bentuk pengabdian untuk negeri tercinta Badan Koordinasi Daerah (Bakorda) Forum Kader Bela Negara (FKBN )didukung oleh jajaran pengurus wilayah FKBN DIY  turut andil dalam kegiatan pelaksanaan giat perdana TMMD pembangunan jembatan dan jalan tembus Kalurahan Mulo menuju Kalurahan Pacarejo .30/06/2020

Dalam hal kegiatan ini melibatkan banyak pihak turut andil dalam kegiatan tersebut mulai dari Jajaran Kodim 0730 Gunungkidul bersama masyarakat saling bersinergi guna lancarnya pembangunan jembatan dan jalan tembus kedua Kelurahan tersebut

Tidak luput dari acara tersebut ormas Forum Jogja Rembug (FJR) dibawah komando ketua wilayah Gunungkidul Dalyono ratusan anggotanya dikerahkan turun langsung untuk membantu giat perdana TMMD tersebut

Budaya gotongroyong yang masih terjaga dalam kegiatan tersebut menjadikan salah satu pedoman untuk kedepannya saling bersinergi bersama-sama untuk pembanguna yang ada di kabupaten Gunungkidul baik pembangunan dalam kapasitas kepemerintahan maupun swasta



Antono Putra Kepala Bakorda FKBN Kabupaten Gunungkidul mengatakan bahwa giat TMMD tersebut adalah sebagaimana slogannya bentuk pengabdian untuk neger tercinta sesuai yang sudah diamanatkan dari Dandim 0730 Gunungkidul bahwasanya FKBN harus bisa bersinergi dalam rangka mensukseskan pembangunan didaerah Kabupaten Gunungkidul baik program Pemerintah Daerah yang berimbas dimsyarakat pada kesejahteraan masyarakat khususnya Di Kabupaten Gunungkidul

"Terimakasih untuk semua yang terlibat dalam giat perdana TMMD ini,semoga kedepannya kita semua tetap dalam satu misi dan bersinergi bersama-sama demi kemajuan pembangunan yang ada di Kabupaten Gunungkidul" jelas Antono

Dilokasi yang sama Kepala Kelurahan Mulo Sugiyarto,S.P menjelaskan giat pertamanya dalam pembangunan jembatan dan jalan tebus tersebut agar kedepannya tahap demi tahan akses jalur dari satu ke desa yang lain semakin mudah dan bisa membantu kemajuan kesejahteraan masyarakat ,dengan dibuatnya infrastruktur jalur yang saling menghubungkan akan mempermudah akses kerjasama baik untuk perputaran perekonomian dan kesinambungan jangka panjangnya ,yang menurutnya akses dari desa satu kedesa yang lain semakin mudah tentunya

"Dengan dibangunnya jalan ini harapan besar pintu kerjasama akan terbuka semakin baik demi kelangsungan hidup warga masyarakat baik didesa kami maupun dari desa tetangga.Dan saya ucapkan banyak terimakasih kepada yang terlibat dalam giat ini atas kerjasamanya sehingga Giat perdana TMMD ini berjalan lancar sampai nantinya siap untuk dipergunakan " ucap Kepala Lurah Mulo

Haris 

Untuk berlangganan berita hub Telp/WA :081336432313

Posting Komentar

0 Komentar