Dalam Pandemi Covid 19 Warga Masyarakat Masih Tetap Mempertahankan Budaya Gotongroyong


PURWOSARI (Wartahandayani.com)_Pandemi Covid 19 yang saat ini masih juga belum ada titik terang kapan berahir tidak menyurutkan warga masyarakat untuk kegiatan melestarikan gotongroyong.Seperti saat ini di Padukuhan Kacangan,Desa Giripurwo,Kecamatan Purwosari dengan memberlakukan protokoler Covid gotongroyong masih terjaga .Minggu (07/06/2020)

Kegiatan yang sudah menjadi agenda beberapa bulan yang lalu warga masyarakat untuk memiliki lokasi tempat wundhu di masjid Kacangan tertunda sementara karena adanya pandemi Covid 19


Melalui beberapa kali pertemuan perwakilan para warga masyarakat dan diputuskan akan tetap melanjutkan pembuatan lokasi tempat wundhu

Dengan diberlakukannya protokoler Covid 19 warga bergantian untuk hadir dalam kegiatan,karena disetiap kegiatan dibatasi untuk personil dilapangan,namun adanya peraturan tersebut warga masyarakat menerima dengan baik karena dengan cara mejalankan peraturan pemerintah saat ini oleh pihak-pihak instansi terkait sudah sangat membantu untuk memutus penyebaran Covid 19
Salah satu tokoh masyarakat Jumari saat dimintai keterangan menjelaskan tentang kegiatan tersebut karena masih dalam pandemi Covid 19 pihaknya tetap menggunakan protokoler Covid 19 jangan sampai niatnya untuk tetap melestarikan budaya gotongroyong terputus karena Covid 19

"Kami tetap mempertahankan budaya gotongroyong yang masih ada di kampung kami,namun memang kali ini terasa berbeda dengan sebelumnya yang mana disaat kegiatan gotongroyong selalu ramai yang datang,saat ini memang kami atur jadwal untuk yang datang karena disamping niat kami untuk tetap menjaga budaya gotongroyong disisi lain kita tidak melanggar aturan yang saat ditetapkan oleh pemerintah untuk bersama-sama memutus penyebaran Covid 19" ucap Jumari 


Red

Untuk berlangganan berita Hub Telp/WA:081336432313

Posting Komentar

0 Komentar