Kedua Korban Terbaliknya Perahu Dinda Bestari Berhasil Ditemukan Dengan Keadaan Sudah Tidak Sempurna

GIRISUBO (Wartahandayani.com)_Kamis pagi 28/11/2019 pencarian korban terbaliknya perahu Dinda Bestari Bapak dan Anak dihari ke -3 membuahkan hasil ,korban ditemukan mengapung dilaut Watu Lumbung

Korban 1 ditemukan pukul 05:20 wib atas nama Deni Setiawan (13)tidak berselang lama korban ke 2 ditemukan pukul 07:10 wib atas nama Pujiono (40)bapak dari korban 1

Koordinator Tim SAR Korwil 1 Sunu Handoko Bayu Sagara menurutkan pencarian korban di hari ke 3 telah menemukan kedua korban terbaliknya prahu Dinda Bestari di sekitaran TKP dengan keadaan tidak bernyawa dan sudah mulai mengelupas kulitnya

"Korban ditemukan tidak jauh dari TKP dimana terbaliknya perahu Dinda Bestari korban ditemukan tidak bersamaan,penemuan yang pertama adalah korban Deni selang 2 jam ditemukan lagi masih disekitaran TKP Pujino bapak korban 1 deni" terang Bayu

Jenazah langsung kami evakusi untuk selanjutnya kedua jenzah bapak dan anak kami serahkan ke pihak keluarga yang selanjutnya dimakamkan"imbunya


Seperti diberitakan sebelumnya pada hari Selasa siang 26/11/2019 pukul 10:30 wib di timur laut Watu Lumbung  Desa Mbalong Kecamatan Girisubo telah terjadi kecelakaan laut ,terbaliknya perahu nelayan Dinda Bestari dengan penumpang 3 orang yang 1 bisa diselamatkan dan yang 2 dinyatakan tengelam

Pencarian memakan waktu 3 hari dengan personil yang terlibat SAR Wilayah 1,Angkatan Laut,Polsek Girisubo, Pol Air,Basarnas,TRC BPBD Kabupaten Gunungkidul, Tagana,Comunitas Save Rescue, Potensi 2SAR,Balasar,Code X,SAR MTA

Dengan diberitakannya penemuan kedua korban proses pencarian ditutup dengan doa bersama kepada Tuhan YME atas ridhonya diberikan kelancaran dalam proses Pencarian "pungkasnya

Posting Komentar

0 Komentar