Bus Pariwisata Mengalami Kecelakaan Tunggal di Jalan Jogja - Wonosari



Patuk ( Wartahandayani.com )_Kecelakaan Tunggal Kbm. Bus Pariwisata No.Pol AD-1468-AF yang di kemudikan oleh DWI HARTANTO (39) Alamat : Plumbon, Tawangmangu terjadi di jalan umum Jogja-Wonosari km28 tepatnya di depan lapangan voly Padukuhan Bunder, Patuk, Kabupaten Gunungkidul,sabtu (29/07/2023) Pukul 17.30 wib.

Kapolek Patuk melalui Kasi Humas Polsek Patuk Aiptu Purwanto mengatakan semula Kbm Bus No pol : AD-1468-AF berjalan dari arah  timur/Wonosari menuju arah Barat/Yogyakarta sesampainya di Tkp Kbm Bus No pol : AD-1468-AF mengalami rem ngancing kemudian oleng ke kiri dan menabrak tiang penerangan lampu jalan,

"Bus mengalami rem ngancing kemudian oleng menabrak tiang lampu jalan," jelasnya Aiptu Purwanto.
Akibat dari kejadian itu Bus Pariwisata No.Pol AD-1468-AF Mengalami Pecah kaca depan, body depan ringsek, Lampu penerangan jalan yang di tabrak rusak,

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu selanjutnya perkara Laka Lantas tersebut di tangani Unit Lantas Polsek Patuk Gunungkidul," tutupnya.



Bowo/red


Posting Komentar

0 Komentar