PANGGANG ( Wartahandayani.com) _ Tinggal menghitung jam Ritual Pembukaan Cupu Kyai Panjolo yang akan digelar di rumah Juru kunci tepatnya di Padukuhan Mendak,Kalurahan Girisekar,Kapanewon Panggang .Senin 25/10/2021
Difasilitasi oleh dana keistimewaan Kudha Kabudayan Provinsi DIY prosesi acara tradisi pembukaan Kyai Cupu Panjolo akan dibuka pukul 00:00 WIB oleh Bupati Gunungkidul Sunaryanta
Terlihat persiapan sudah dilakukan dari pagi dilokasi acara ,tamu luar daerah juga sudah satu persatu datang ke lokasi acara sekedar mencari berkah sebelum dibukanya cupu panjolo
Untuk nanti malam juga akan ada para pelukis dari Paguyuban Ngangsu Kawruh yang akan menvisualkan tafsir-tafsir lembaran mori baik tulisan maupun lukisan dilembaran kanvas
Saat kami konfirmasi salah satu trah Kyai Cupu Panjolo Sutarpan mengatakan acara tahun ini masih tetap dengan peraturan protokol kesehatan ,bagaimanapun saat ini masih masa pandemi
"Semoga acara nanti malam semuanya lancar,untuk saat ini persiapan sudah kami lakukan baik dilapangan maupun nanti malam akan kami siarkan secara langsung dengan streming youtube" Ucapnya
Klik disini:https://youtu.be/DTvjPMaLuoU
Diwajibkan tetap protokol kesehatan untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan ,karena saat ini masih dalam masa pandemi
Haris
2 Komentar
Sayang tdk diberi sedikit saja penjelasan ttg "apa itu" Cupu Kyai Panjolo ... mb akan menambah rasa ingin tau ... 🙏
BalasHapusNah....lak tenan to
BalasHapusOpo to kui