PTMSI Gelar Turnamen Tenis Meja NTTC CUP ll Juara Pertama Dari PTM Ganadipa Panggang

NGAWEN ( Wartahandayani.com)_ Resmi di buka  Turnamen Tenis Meja NTTC CUP ll di GOR Kapanewon Ngawen , oleh Slamet SPd.MM Ketua umum  Pengurus Kabupaten Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (Pengkab PTMSI) Kabupaten Gunungkidul .Minggu 29 mei 2022

Disampaikan oleh Ketua Panitia Turnamen Andi Hartanta,S.Sos mentampaikan bahwa turnamen ini sebagai event taunan yang merupakan penjabaran program kerja PTMSI Tahun 2022 dan sekaligus dalam rangka HUT Gunungkidul ke 191

"Sedikitnya ada 120 atlit dari 15 PYM se Gunungkidul untuk merebutkan juara " Ucapnya
Ketua Umum Slamet juga menyampaikan dalam arahannya bahwa pengemar tenis meja di Gunungkidul terhitung menggalami peningakatan yang luar biasa ,terbukti dengan bermunculnya Klub-klub PTM disetiap Kapanewon serta jumlah peserta turnamen semakin banyak dari tahun ke tahun

"Lahirnya Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul membawa angin segar bagi warga masyarakat penggemar olahraga dengan harapan ada peningkatan fasilitas ,pembinaan dan peningkatan prestasi" Jelasnya

Dalam acara tersebut turut hadir Panewu Ngawen Sugito,SH.MH ,hadir juga Kapolsek Ngawen dan Lurah Beji Ida Sri Idayanti serta para tamu undangan

Berikut hasil turnamen :
Juara 1 : Nauval Nafi Rofiudin ( PTM Ganadipa Panggang)
Juara 2: Budi Susilo ( PTM NTTC Ngawen)
Juara 3:Erick ( PTM Mitrajaya Wonosari)
Juara 4:Sunail ( PTM SPINS Saptosari)

Dari semua pemenang menerima piagam dan uang pembinaan

Haris

Posting Komentar

0 Komentar